Saturday, July 6, 2013

Menunggu Pemimpin Baru lewat MUSMAPRODI Pendidikan Matematika Ke- IX Tahun 2013


Pancor - Musyawarah Mahasiswa Program Studi (MUSMAPRODI) yang diselenggarakan pada hari Minggu, 30 Juni 2013 dibuka oleh bapak KAPRODI Pendidikan Mateamtika STKIP HS kepada peserta MUSMAPRODI yang dihadiri oleh pengurus HMPS Pendidikan matematika dan perwakilan setiap kelas bapak Muh. Halqi,M.Pd memberikan harapan baru bagi kemajuan Prodi Pendidikan Matematika. 

Pada forum tertinggi Mahasiswa Pendidikan Matematika ini, diharapkan mampu melahirkan calon-calon pemimpin dengan semangat dan tekad yang kuat menjalankan amanah MUSMAPRODI ini.Sejak didirikan pada tanggal 16 September 2004, HMPS Pendidikan Matematika telah banyak memberikan konstribusi yang positif bagi mahasiswa pendidikan matematika, baik dalam upaya pengembangan kemampuan akademik maupun bidang organisasi kemahasiswaan.

MUSMAPRODI Pendidikan Matematika Ke - IX tahun 2013 ini menghasilkan ketetapan - ketatapan sebagai berikut :
  1. Menetapkan AD/ART dan GBHO HMPS Pendidikan matematika periode 2013-2014
  2. Menetapkan Dewan Pertimbangan Organisasi (DPO) yaitu Heri Kuswanto(VIB), Asri Fauzi (VIB) dan Sri Wahyuni (VIB)
  3. Menyetujui Laporan Pertanggung Jawaban pengurus sekaligus mendemisionerkan HMPS Pend. Matematika periode 2012-2013 
  4. Menetapkan Standar Pencalonan Ketua dan Sekretaris HMPS Pendidikan Matematika periode 2013-2014
  5. Menentukan tehnik pemilihan dan aturan kampanye
Share this post
  • Share to Facebook
  • Share to Twitter
  • Share to Google+
  • Share to Stumble Upon
  • Share to Evernote
  • Share to Blogger
  • Share to Email
  • Share to Yahoo Messenger
  • More...

0 komentar:

Post a Comment

Silahkan tuliskan komentar anda.